
Sebenarnya ini biji salah versi malas 🙂 , karena hanya ubi yang dipotong kotak kotak lalu rebus kemudian kentalkan dengan larutan tepung sagu beri gula merah dan gulapasir sajikan dengan saus santan kental heheh
Bahan yang dibutuhkan sederhana sekali dan resepnya mudah sekali .
naah kebetulan saya masih menyimpan gula tebu cair pemberian dari mba Ayik Hanifah , Masya Allah enaknya . rasa gula tebu nya enak dan benar benar legit sekali .
Berikut Resepnya :
- 1 kg Ubi kupas potong kotak kotak rendam dalam air agar tidak berubah warna
- 1 liter air bersih
- 250 ml gula tebu cair
- 6 sdm tepung sagu
- 2 lembar daun pandan
- 1/2 sdt garam
jika kurang manis bisa ditambahkan gula merah sesuai selera
santan :
- 500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
- 2 lembar daun pandan
Cara Membuat :
- Rebus santan sambil diaduk agar tidak pecah , gunakan api sedang .
- Pada saat perebusan tambahkan 1 sdm tepung terigu agar kental santannya
Cara Penyelesain :
- Kupas Ubi , potong kotak kotak kemudian renda dalam air bersih agar tidak berubah warna.
- Rebus Ubi dengan air bersih , tambahkan daun pandan saat perebusan.
- Masak hingga ubi empuk.
- Kentalkan dengan tepun sagu yang sudah dilarutkan dengan sedikit air masukkan ke rebusan ubi tadi
- Tambahkan gula tebu cair dan garam .
- Jika kurang manis bisa ditambahkan gula merah.
- Aduk hingga meletup letup dan matang.
- Sajikan bubur di mangkuk dan beri saus santan nya.
- Sajikan
- Selamat mencoba