Home » Makanan » Brownies Kukus Coklat Pandan

Brownies Kukus Coklat Pandan

brownies kukus coklat panda

Brownies kukus varian brownies tapi ini proses pembuatan nya di kukus empuk dan enak cobain buat yukk

Brownies Kukus Coklat Pandan

( diadaptasi dari NCC  )

Bahan :

100 gr tepung segitiga biru

4 butir telur

1/2 sdm baking powder

200 gr gula halus

30 gr coklat bubuk ( atau bisa diganti dengan pasta coklat)

sedikit garam

150 ml minyak sayur

meises

pasta pandan / 3 lembar daun pandan yang ditumbuk halus diperas ambil airnya sekitar 1 sdm

Cara membuat :

kocok telur bersama 4 butir telur (satu persatu ) hingga mengembang ( gunakan mixer ) kemudian  matikan mixer masukkan tepung terigu, baking powder dan garam (yang sudah diayak) aduk rata

brownies kukus coklat panda

tambahkan 150 ml minyak sayur ke dalam adonan ( gunakan mixer kecepatan rendah )

kemudian bagi adonan menjadi 2 bagian satu bagian diberi coklat bubuk dan satu bagian di beri pasta pandan

brownies kukus coklat pandansisihkan

panaskan kukusan . sambil menunggu kukusan siap di gunakan  . siapkan loyang, olesi margarin di dalam loyang kemudian alasi roti dasar loyang olesi margarin lagi

brownies kukus coklat pandan

tuang adonan coklat kukus dalam kukusan ( yang panas) selama kurang lebih sekitar  10 menit

kemudian angkat beri meises di atas brownies coklat yang dikukus selama 10 menit tadi, timpa dengan adonan pandan kukus lagi kurang lebih selama 20 menit / hingga matang

angkat, beri serutan keju diatasnya hias dengan strawberry di atas brownies

brownies kukus coklat pandanselamat mencoba

^_^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*