Home » Luar Negeri » Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

kue ini tanpa telur, dan no mixer rasanya juga enak sekali .

anakanak saya juga sangat suka dengan kue ini

langsung saja ya  saya akan berbagi resep Eggless Moist Choco Banana Cupcakes ( inspirasi dari mbak nina sedikit saya modif)

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

Bahan ::

200 gr tepung terigu Segitiga biru

50 gr susu bubuk coklat

50 gr tepung maizenna

1 sdt soda kue

100 gr gula pasir

1/2 sdt garam

200 ml susu coklat

200 ml olive oil / minyak sayur

2 potong pisang ambon (lumatkan/ haluskan)

1 potong pisang ambon (potong tipis tipis)

80 gr choco chips (sisakan sedikit untuk hiasan )

Cara membuat ::

campur semua bahan, (kecuali pisang ambon yang dipotong tipis tipis dan choco chips ) aduk menggunakan garpu atau whisk

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

tambahkan choco chips ke dalam adonan

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

kemudian tuang ke dalam cup roti adonan yang sudah tercampur, hias diatasnya dengan pisang yang diiris tipis tipis dan choco chips

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

oven adonan Eggless Moist Choco Banana Cupcakes dengan suhu 190’C selama kuang lebih 20 – 25 menit . lakukan tes tusuk  jika cupcake sudah terlihat mengembang maka api sedikit bisa di kecilkan jika menggunakan oven tangking gunakan api kecil saja .

(*sengaja saya tuang kan ke dalam cup roti tidak penuh karena nanti akan mengembang jika sudah di oven

hasilnya seperti ini

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

Eggless Moist Choco Banana Cupcakes

Selamat mencoba

^_^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*