
ini akan menjadi alternatif wajib mengolah ayam dirumah , anakanak suka sekali . hasil mengintip resep dari mba nina . untuk takaran saya sesuaikan dengan selera saya.
Berikut resepnya :
Krengsengan Ayam :
bahan yang dibutuhkan :
- 500 gr ayam, potong-potong rebus sebentar dengan dibumbui bawang putih dan garam)
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 1 helai daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 3 sdm kecap manis
- air kaldu sisa rebusan ayam secukupnya kemudian disaring
- garam, gula pasir dan merica bubuk secukupnya
- 10 cabe rawit utuh
- 3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu Halus :
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri bakar
- 2 sdm petis udang
- 2 cm jahe
- 5 cabe merah
Cara Membuat :
- Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihalukan hingga benar benar matang dan beraroma wangi .
- Masukkan lengkuas, daun salam dan serai.
- Masukkan potongan ayam, sambil di aduk dan berubah warna.
- Bumbui dengan kecap manis, garam, gula pasir dan merica bubuk kemudian tuang air sisa kaldu rebusan ayam.
- Masak hingga bumbu meresap dan air mulai menyusut
- Masukkan cabe rawit.
- Test rasa sesuaikan dengan selera masing masing.
- Angkat , pindahkan ke dalam mangkuk saji.
- Saat akan dihidangkan beri taburan bawang goreng .
- Selamat mencoba.
.