Karena rasa penasaran membuat abon sendiri saya beranikan diri membuat abon. anakanak suka sekali abon. sekalian membuat abon untuk stok sarapan anakanak . Total waktu yang dibutuhkan untuk membuat abon ini kurang lebih selama 1 jam , sambil terus di aduk , kebetulan tadi ada tamu jadi matikan kompornya lalu dilanjutkan masak lagi hingga abon ayam mengering.
Saya menggunakan ayam bagian dada , Buang lemak dan singkirkan kulit nya kemudian kukus . setelah dingin suwir daging ayam hingga ter urai tipis . tadi saya coba gunakan blender untuk suwir ayam (blender kering yaa tanpa air) , tapi saya lanjutkan dengan suir manual . Saat mengaduk adonan abon sambil perhatikan daging ayam yg masih utuh ,suwir tipis agar semuanya matang merata dan kering . Selamat mencoba yaa .
Resep abon ayam
Resep: ita utomo
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 kg daging ayam segar kukus lalu suwir suwir •
- sepotong lengkuas geprek
- 3 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk purut dan di sobek-sobek
- minyak untuk menumis
Bumbu (haluskan)
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 sdm ketumbar sangrai
- 5 butir kemiri sangrai
- 3 cm kunyit
- 1 sdt garam
- 2 sdm palm sugar
Cara membuatnya :
- Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu halus seperti daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk purut hingga berbau harum. , tambahkan sedikit air.
- Masukkan suwiran ayam, masak terus sampai mengering. Angkat, lalu biarkan dingin.
- Simpan di dalam wadah yang kedap udara.
Tips :
gunakan 2 wajan . jika wajan untuk gongseng abon berkerak ganti wajan satunya . lalu cuci wajan kotor nya gunakan untuk cadangan lagi jika berkerak wajannya.
matikan api kompor sambil lakukan kegiatan lainnya . panas wajan membantu abon agar cepat mengering .
lalu masak lagi sambil terus diaduk -gunakan api kecil dan aduk terus agar tidak berkerak .
Selamat mencoba