
Saya suka sekali acar kuning masak ini, salah satu masakan mama saya yang saya suka, dinikmati dengan nasi gurih atau nasi uduk atau nasi kebuli enak sekali, Menu acar kuning masak ini juga biasa di tambahkan untuk melengkapi rangkaian menu hajatan di jawa (di jawa menyebutnya :banca’an) .
Memasak acar kuning ini tidak membutuhkan waktu yang lama , memasak nya singkat sekali. Karena acar kuning ini dimasak dengan singkat sekali sebaiknya acar kuning ini harus langsung di santap atau disajikan setelah matang agar kesegaran acar nya terjaga, oleh sebab itu masak secukupnya sesuai porsi yang dibutuhkan.
Berikut saya akan berbagi resep acar kuning yang enak.
ACAR KUNING
resep : Ita Utomo
bahan yang dibutuhkan :
- 1 buah labu siam kupas lalu potong korek api
- 2 buah wortel
- 4 biji kemiri
- seruas ibu jari jahe
- 4 siung bawang putih
- 1 cm kunyit atau 1 sdt bubuk kunyit
- 50 ml santan kental
- garam secukupnya
- daun Koro Keling
- 1 sdm cuka
- 1 sdm gula pasir
- 5 siung Bawang Merah iris kasar
- 10 buah cabe rawit merah
- 1 sdm minyak goreng
cara membuat :
- Kupas labu siam , buang bijinya cuci bersih getahnya kemudian potong seperti korek api , sisihkan
- Kupas wortel kemudian cuci bersih potong seperti korek api , sisihkan
- Haluskan bumbu : jahe , bawang putih , kunyit , kemiri , sisihkan
- Siapkan wajang , tuang 1 sdm minyak goreng, tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum ,
- Masukkan potongan labu siam dan wortel , tumis aduk aduk dengan cepat
- Tambahkan cuka masak , garam dan gula pasir
- Tuang santan kental
- Masukkan daun koro keling aduk aduk
- Test icip , tambahkan rasa sesuai selera*)
- Masukkan potongan bawang merah dan cabe rawit merah utuh aduk sebentar matikan api
- sajikan
- selamat mencoba
TIPS :
- Acar masak ini dimasak dengan sangat singkat sekali waktu memasaknya , jadi tidak perlu lama lama memasak nya karena jika terlalu lama akan mengurangi kerenyahan acar
- labu siam bisa diganti dengan timun yang dibuang bijinya. kupas bersih kemudian potong korek api.